banner 728x250
Berita  

Pelantikan BEM UR dan Seminar Nasional 2023, Erick Puperta: “KNPI Riau Dukung 100% Kegiatan ini”

"Selamat dan Sukses Atas Pelantikan Pengurus Baru BEM Universitas Riau" ungkap Erick Puperta bersama Bobby Setiawan dan Aji Panangi.

banner 120x600
banner 468x60

PEKANBARU– Hari ini, Senin (20/2/2023) Badan Eksekutif Mahasiswa (BEM) Universitas Riau, Periode: 2023-2024 secara resmi dilantik oleh Rektor Universitas Riau.

Pelantikan itu juga dihadiri oleh Induk Organisasi Kepemudaan (OKP) Terbesar dan Tertua di Republik ini, ialah Komite Nasional Pemuda Indonesia (KNPI) Dewan Pengurus Daerah (DPD) Tingkat I Provinsi Riau.

banner 325x300

Selaku Tamu Undangan Resmi, KNPI Provinsi Riau mengutus Kader Terbaiknya, seperti Bobby Setiawan, Erick Puperta dan Aji Panangi.

KNPI RIAU
Keterangan Foto Tambahan: Tiga Serangkai Utusan DPD KNPI Provinsi Riau

Pada kesempatan itu, DPD KNPI Provinsi Riau katakan, bahwa materi yang diangkat dalam Seminar Nasional tersebut benar-benar Menarik dan mesti segera ditindaklanjuti.

“Kehadiran kami saat ini untuk mewakili Ketua KNPI Provinsi Riau Larshen Yunus, yang belum sempat hadir karena ada beberapa kegiatan yang tak bisa ditinggalkan. Oleh karena itu, atas nama Ketua Larshen Yunus kami sampaikan acara saat ini benar-benar meriah dan berkesan. Semoga adik-adik BEM yang baru dilantik dapat Amanah dan Bertanggung Jawab atas Jabatannya, amin ya Allah” ujar Erick Puperta.

Wakil Sekretaris DPD I KNPI Provinsi Riau itu juga mengharapkan, agar kedepannya Civitas Universitas Riau dapat bekerjasama dengan Induk Organisasi Kepemudaan KNPI, terutama terkait dengan berbagai kegiatan-kegiatan yang Produktif.

“Akhir kata, sekali lagi kami ucapkan selamat dan sukses buat adik-adik, para sahabat di BEM UNRI. Bersatu, Berjuang, Menang! Mari kita Rawat Tali Silaturrahim ini sebaik-baiknya. Allahuakbar” tutur Erick Puperta, yang juga merupakan Tokoh Sentral Pemuda di Jalan Pertanian dan Komplek Ligako Pekanbaru. (*)

KNPI RIAU
Keterangan Foto Flayer: Ucapan Selamat dan Sukses dari Ketua DPD KNPI Provinsi Riau, Larshen Yunus.
banner 325x300

Tinggalkan Balasan